Kabupaten Mura Kembali Raih Penghargaan Kabupaten Layak Anak Kategori Nindya

Sumselpedia.co.od || Musi Rawas, -Kabupaten Musi Rawas (Mura), kembali berhasil meraih Kabupaten Layak Anak tahun 2023 Kategori Nindya. Berhasilnya mempertahankan kategori Nindya ini berkat Kerja Keras Bupati Mura Hj. Ratna Machmud dan kekompakan seluruh OPD yang tergabung dalam Gugus Tugas Kabupaten Layak Anak. Dengan perolehan ini, artinya dua tahun berturut-turut Kabupaten Mura meraih Kabupaten Layak Anak kategori Nindya.

Hal ini terungkap ketika Bupati Mura, Hj Ratna Machmud menerima penghargaan dari Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia, Bintang Puspayoga, pada malam penganugerahan apresiasi Kabupaten/Kota Layak Anak (KLA) tahun 2023 di Ballroom Hotel Padma, Semarang, Sabtu (22/07/2023).

Sebelumnya, Musi Rawas meraih penghargaan kategori Pratama pada 2019, dan memperoleh penghargaan kategori Nindya dua tahun berturut-turut pada 2022 dan 2023.

Piagam penghargaan Kabupaten Layak Anak dari Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia, Bintang Puspayoga

Penghargaan Kabupaten Layak Anak kategori Nindya ini merupakan harapan pemerintah daerah dan masyarakat Kabupaten Musi Rawas dan akan menjadi pemicu bagi Pemerintah Daerah untuk membangun inisiatif agar lebih responsif terhadap kepentingan dan pemenuhan hak anak.

“Alhamdulillah, di tahun 2023 Pemkab Mura dapat mempertahankan predikat Kabupaten Layak Anak dengan kategori Nindya. Saya berharap hasil yang dicapai menjadi motivasi bagi Pemkab Musi Rawas untuk meningkatkan lagi pemenuhan hak dan perlindungan khusus anak,” ucap Bupati Hj. Ratna Machmud.

Beliau menargetkan agar pada tahun 2024, Kabupaten Mura bisa mendapatkan penghargaan Kabupaten Layak Anak kategori Utama. (ADV)

  • Related Posts

    Polres Musi Rawas Terima Pendaftaran Akpol, Bintara dan Tamtama Tahun 2025

    SUMSEL PEDIA – MUSI RAWAS -Polres Musi Rawas (Mura), telah membuka menerima pendaftaran Calon Anggota Polri (CAP), Tahun 2025, baik Akpol, Bintara, dan Tamtama, sejak Febuari hingga Maret 2025. Adapun…

    SUMSEL PEDIA – LUBUKLINGGAU – Pemerintah Kabupaten Musi Rawas menggelar Forum Konsultasi Publik untuk penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2026. Kegiatan ini berlangsung di Ruang Rapat Bina Praja…

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    You Missed

    Sekda Musi Rawas Melakukan Kunjungan Kerja Ke Pemkab Muba Belajar Implementasi Aplikasi e-Office

    Sekda Musi Rawas Melakukan Kunjungan Kerja Ke Pemkab Muba Belajar Implementasi Aplikasi e-Office

    Polres Musi Rawas Terima Pendaftaran Akpol, Bintara dan Tamtama Tahun 2025

    Polres Musi Rawas Terima Pendaftaran Akpol, Bintara dan Tamtama Tahun 2025

    Bupati Bahas Progres Pembangunan GI Diharapkan Rampung Januari 2026

    Bupati Bahas Progres Pembangunan GI Diharapkan Rampung Januari 2026

    Rapat Paripurna Agenda 15 Raperda akan Dibahas Dalam Propemperda 2025

    Rapat Paripurna Agenda 15 Raperda akan Dibahas Dalam Propemperda 2025

    Pj Bupati Empat Lawang Tinjau Lokasi Kebakaran di Desa Rantau Dodor, Serahkan Bantuan untuk Korban

    Pj Bupati Empat Lawang Tinjau Lokasi Kebakaran di Desa Rantau Dodor, Serahkan Bantuan untuk Korban